Kelebihan Penggunaan Pupuk Organik

Sebagai Plant Lovers Akang Teteh pasti sudah mencoba berbagai macam pupuk/nutrisi tanaman hias, baik yang terbuat dari bahan organik maupun kimia. Pupuk organik adalah pupuk yang tersusun dari materi makhluk hidup, seperti pelapukan sisa-sisa tanaman, hewan, dan manusia. Pupuk organik dapat berbentuk padat atau cair yang digunakan untuk memperbaiki sifat fisik, kimia, dan biologi tanah. Pupuk organik mengandung banyak bahan organik dari pada kadar haranya. Sumber bahan organik dapat berupa kompos, pupuk hijau, pupuk kandang, sisa panen, limbah ternak, limbah industri yang menggunakan bahan pertanian, dan limbah kota (sampah).

berikut beberapa kelebihan dari penggunaan pupuk organik.

  1. Kelebihan pupuk organik yang paling terkenal adalah memperbaiki struktur tanah. Karena dengan meningkatnya kadar kandungan bahan organik dan unsur hara yang ada dalam tanah, maka dengan sendirinya akan memperbaiki sifat, kimia dan biologi tanah.
  2. Pupuk organik mengandung unsur mikro yang lebih lengkap dibandingkan dengan pupuk kimia.
  3. Pupuk organik akan memberikan kehidupan badi mikroorganisme tanah, yang bisa membantu meningkatkan kesuburan tanah.
  4. Mempunyai kemampuan dalam melepas hara tanah dengan sangat perlahan dan terus menerus, seihngga akan membantu mencegah terjadinya kelebihan suplai hara yang membuat tanaman keracuanan.
  5. Memupuk tanaman dengan pupuk organik dapat membuat tanaman lebih tahan penyakit.
  6. Pupuk organik cenderung aman bagi lingkungan, hewan peliharaan, dan tentunya aman bagi manusia.

Jadi Akang Teteh lebih suka yang mana? Pupuk organik atau pupuk kimia?

IG : Planteria.id

WA :  https://wa.me/6281297981606

Tips Tanaman dan info produk https://linktr.ee/orderplanteria

Shopee     : https://shopee.co.id/bambangs09?page=1&sortBy=pop

Tokopedia : https://www.tokopedia.com/planteriaid

Web : https://www.planteria.id/

Admin – DA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *