Aglonema adalah tanaman hias populer yang dikenal karena daunnya yang indah dan tahan lama. Punya aglonema dengan daun yang rimbun jadi impian semua orang. Kali ini KangMin mau kasih tips memperbanyak aglonema dengan metode tunas baru.
Pertama, Pemilihan media tanam yang cocok adalah kunci penting dalam mempercepat munculnya tunas baru pada aglonema. Pilih media yang memiliki sifat drainase yang baik dan mampu menjaga kelembapan. Media tanam yang umum digunakan untuk perbanyakan aglonema adalah campuran humus bambu,, sekam bakar, dan pasir malang dan tamabahan furadan sebagai anti hama. Selain itu media tanam yang digunakan juga harus mengandung nutrisi yang cukup untuk mendukung pertumbuhan Tunas baru
Kedua, Aglonema menyukai kelembapan yang cukup. Untuk mempercepat munculnya tunas baru, jaga kelembapan di sekitar tanaman dengan cara menyemprotkan air pada daun atau meletakkan wadah dengan air di sekitar tanaman. Pastikan juga terdapat sirkulasi udara yang cukup untuk mencegah penumpukan kelembapan berlebih yang dapat menyebabkan penyakit atau pembusukan.
Ketiga, Aglonema membutuhkan cahaya yang cukup untuk pertumbuhan yang optimal, tetapi hindari sinar matahari langsung yang dapat merusak daun. Letakkan tanaman di tempat yang terkena sinar matahari tidak langsung. Pastikan tanaman mendapatkan 6-8 jam cahaya setiap harinya untuk merangsang pertumbuhan tunas baru.
Keempat, aglonema butuh nutrisi yang cukup untuk pertumbuhan tunas. Nutrisi yang dibutuhkan ialah nutrisi yang mengandung hormon Tunas vitamin tanaman hormon Anti Stress hormon auksin yang bakalan merangsang pertumbuhan Tunas dan ruas baru tanaman.
untuk merangsang pertumbuhan Tunas biasanya kelamin selalu tambahin grow Booster dan organic vibes by planteria setiap seminggu sekali. Selain untuk menumbuhkan tunas grobuser Organic types juga bagus untuk mempercepat pertumbuhan tanaman, melebarkan daun, dan menyebabkan daun lebih menor.
Find us on:
Instagram : Instagram.com/Planteria.id
Whatsapp : https://wa.me/6281297981606
Tiktok : https://www.tiktok.com/@planteria.id?lang=en
Tips Tanaman dan info produk:https://linktr.ee/orderplanteria
Shopee : https://shopee.co.id/bambangs09?page=1&sortBy=pop
Tokopedia : https://www.tokopedia.com/planteriaid