Merawat Philodendron Melanochrysum

Philodendron Melanochrysum atau yang lebih dikenal dengan sebutan Philo Melano, merupakan salah satu tanaman hias yang banyak dicari oleh Plant lovers. Tanaman ini memiliki tekstur daun seperti beludru. Tanaman ini juga dikenal sebagai Black Gold Philodendron, dan termasuk dalam tanaman tropis merambat.

Merawat tanaman melano cukuplah mudah, apalagi jika saat kondisi lingkungannya juga mendukung untuk pertumbuhannya. Jika ditanam di dalam ruangan, Philo Melano biasanya mencapai tinggi antara 90 sampai 150 cm. Bahkan di luar ruangan bisa tumbuh mencapai 6 meter. Ada beberapa faktor yang perlu diperhatikan saat merawat tanaman ini, diantaranya yaitu :

  1. Kebutuhan Cahaya

Tanaman ini sangat menyukai cahaya matahari tidak langsung. Jadi tanaman ini akan tumbuh baik ketika diletakkan di luar ruangan tetapi dibawah naungan agar tidak terkena sinar matahari langsung. Sinar matahari langsung dapat mengubah daun menjadi kuning dan terbakar.

  1. Penyiraman

Philo Melano membutuhkan penyiraman yang rutin, namun tidak berlebihan. Pastikan media tanam selalu lembab tapi tidak ada genangan air ya. Untuk memeriksa apakah sudah waktunya disiram yaitu dengan cara memasukkan satu buku jari pada media tanam kemudian kalau terasa kering itu artinya sudah harus disiram.

  1. Media Tanam

Philo melano sangat menyukai media tanam yang porous serta memiliki drainase yang baik juga lembab. Penting juga untuk memilih media tanam yang dapat mengalirkan kelebihan air melalui lubang drainase di bagian bawah pot, tetapi dapat menampung cukup air untuk melembabkan tanaman.

  1. Suhu dan Kelembaban

Philod Melano dapat ditanam sebagai tanaman hias atau tanaman outdoor di iklim ringan. Suhu ideal untuk pertumbuhan tanaman ini yaitu antara 21 sampai 27 °C. Philo Melano tidak membutuhkan tingkat kelembapan yang tinggi untuk dapat berkembang. Tetapi lingkungan dengan kelembapan tinggi masih lebih disukai karna dapat meningkatkan pertumbuhan tanaman.

  1. Penggunaa Pupuk

Pupuk atau nutrisi untuk tanaman sangat dibutuhkan dalam tumbuh kembangnya tanaman. Agar tanaman tumbuh sehat dan subur, berikan pupuk pada daun maupun media tanamnya optimalnya 2 minggu sekali.

Bagaimana Akang Teteh, tertarik untuk secara langsung merawat tanaman ini? Akan lebih mudah jika dirawat dengan produk Planteria juga loh 😁

IG : Planteria.id

WA :  https://wa.me/6289530301523

Tips Tanaman dan info produk https://linktr.ee/orderplanteria

Shopee     : https://shopee.co.id/bambangs09?page=1&sortBy=pop

Tokopedia : https://www.tokopedia.com/planteriaid

Web : https://www.planteria.id/

Admin – DA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *