Plant lovers pasti sudah tau kan apa saja sih macam macam nutrisi atau hara makro yang dibutuhkan oleh tanaman. Hara makro ini dibutuhkan oleh tanaman dalam jumlah yang relatif besar loh. Yang termasuk dalam unsur hara makro yaitu Nitrogen (N), Fosfor (P), Kalium (K), Magnesium (Mg), Kalsium (Ca), dan Sulfur (S). masing-masing memiliki fungsi yang berbeda untuk tanaman.
Nitrogen dapat merangsang pertumbuhan vegetatif tanaman ssecara keseluruhan, khususnya akar, batang, dan daun. Selain itu, Nitrogen juga berperan dalam pembentukan zat hijau daun (klorofil) yang sangat penting untuk melakukan proses fotosintesis.
Fosfor berfungsi untuk merangsang pertumbuhan akar, khususnya akar benih dan tanaman muda. Unsur Fosfor juga merupakan komponen penyusun dari beberapa enzim, protein, ATP, RNA, dan DNA. Selain itu, Fosfor juga dapat mempercepat pembungaan dan pemasakan biji dan buah.
Kalium berperan sebagai pengatur proses fisiologi tanaman seperti fotosintetis atau mengatur distribusi air dalam jaringan dan sel. Kalium juga dapat memperkuat tanaman sehingga daun, bunga dan buah tidak mudah rontok/gugur.
Magnesium dominan keberadaannya di daun, terutama untuk ketersediaan klorofil, Jadi kecukupan magnesium sangat diperlukan untuk memperlancar proses fotosintesis.
Kalsium berperan dalam pertumbuhan sel. Kalsium juga berperan dalam proses pembelahan dan perpanjangan sel , serta mengatur distribusi hasil fotosintesis. Selain itu, kalsium sangat berperan penting pada titik tumbuh akar.
Sulfur pada umumnya dibutuhkan tanaman dalam pembentukan asam amino sistin, sistein dan metionin. Sulfur juga berfungsi sebagai aktivator, kofaktor atau regulator enzim dan berperan dalam proses fisiologi tanaman.
Admin – DA